Diposkan pada Media

Cara Kirim Naskah ke Penerbit Grafindo-Salamadani

Ayo menjadi penulis best-seller bersama penerbit Grafindo-Salamadani!

Ingin jadi penulis terkenal? Atau punya naskah keren yang beda dari yang lain, tetapi bingung mau dikirimkan ke mana? Tidak usah bingung, ayo terbitkan naskah Anda di Grafindo-Salamadani.

Kami akan mendukung langkah Anda untuk menjadi penulis profesional! Sebelum Anda mengirim naskah ke Grafindo-Salamadani, cari tahu dulu persyaratannya.
Kami punya empat kategori naskah yang bisa Anda kirimkan. Baca syarat dan ketentuannya di bawah ini.

Syarat Umum:

  • Tulisan utuh/padu.
  • Orisinal dan belum pernah diterbitkan.
  • Lebih disukai naskah lengkap, bukan berupa sampel.
  • Memiliki nilai komersial.
  • Diketik menggunakan program microsoft office word atau open office

(Kertas A4; spasi 1,5; Times News Roman 12; masing-masing margin 1”)

  • Tema naskah bebas, selama tidak menyinggung SARA dan vulgar.
  • Naskah sebaiknya sudah dijilid agar tidak tercecer selama dibaca oleh tim redaksi.

Kategori Naskah

  1. Anak dan Remaja
  • Panjang naskah novel anak 100-150 halaman (boleh lebih, asal tidak berlebihan)
  • Panjang naskah novel remaja 150-200 halaman (boleh lebih, asal tidak berlebihan)
  • Sertakan contoh ilustrasi(untuk naskah yang ilustrasinya dari penulis) atau petunjuk ilustrasi (untuk naskah yang ilustrasinya dari penerbit).

Adapun jenis naskah yang dicari adalah:

– Novel Anak

– Novel Remaja

– Komik

– Nonfiksi Anak/Remaja

– Agama Islam

– Picture book

– dll

  1. Fiksi
  • Panjang naskah 200-250 halaman (boleh lebih, asal tidak berlebihan)
  • Tema naskah bebas, selama tidak menyinggung SARA dan vulgar.
  • Naskah sebaiknya sudah dijilid agar tidak tercecer selama dibaca oleh tim redaksi.

Adapun jenis naskah yang dicari adalah:

– Novel

– Komik

– Memoar
– Humor

– dll

  1. Non Fiksi
  • Panjang naskah 200-250 halaman (boleh lebih, asal tidak berlebihan)

Adapun kategori naskah yang dicari:

– Pengembangan diri (self improvement)
How to
– Politik/Sejarah
– Hukum

– Kumpulan Esai
Traveling

– Psikologi

– Tema Aktual

– Hobi

– Biografi

– Bisnis/Manajemen

Parenting
– Pengetahuan populer

– dll

  1. Agama Islam
  • Panjang naskah 200-250 halaman (boleh lebih, asal tidak berlebihan)

Adapun kategori naskah yang dicari:

– Fiqih

– Aqidah

– Dakwah

– Komik

– dll

Sebelum mengirimkan naskah Anda, jangan lupa untuk menyertakan formulir pengiriman naskah yang bisa diunduh DI SINI

Cantumkan kategori naskah di sudut kiri atas amplop, Fiksi/Nonfiksi/Anak-Remaja/Agama Islam untuk memudahkan proses seleksi/pengkategorian.

Kirimkan naskah dalam bentuk print out yang sudah dijilid rapi. Sertakan sinopsis lengkap dan formulir pengiriman naskah ke:

REDAKSI GRAFINDO-SALAMADANI
Jl. Pasirwangi No. 1 Soekarno-Hatta
Bandung 40254

Anda juga bisa mengirimkan naskah Anda melaui email. Cantumkan kategori naskah pada subjek email, lalu kirim naskah Anda beserta sinopsis lengkap dan formulir pengiriman naskah ke teguh.hudaya@grafindo.co.id .

Setiap naskah akan diproses langsung oleh redaksi. Waktu yang diperlukan sekitar 1-3 bulan, mengingat banyaknya naskah masuk setiap harinya. Ingat, kami tidak memungut bayaran apa pun dari penulis yang ingin menerbitkan naskahnya.

Terus berkarya!

21 tanggapan untuk “Cara Kirim Naskah ke Penerbit Grafindo-Salamadani

  1. Saya sudah mengirimkan naskah fiksi saya pada bulan desember 2013.. dan saat ini sudah 5 bulan.. bagaimana kelanjutan novel karya saya tersebut? Terima kasih

    Suka

    1. Silakan tanyakan langsung pada penerbitnya melalui email atau melalui telepn jika ada, saya hanya membantu membagikan info ini.

      Tapi yang saya tahu, biasanya ketika email kita tidak dibalas setelah melewati masa tenggang penilaian naskah, maka itu berarti naskah kita ditolak. Ya, meskipun memang sebaiknya setiap penerbit mengabari penulis tentang nasib naskah yang mereka kirimkan ^_^

      Suka

  2. wuih seneng sekali nemu link ini, alhamdulillah..
    saya punya tulisan2di page pribadi di fb n sudah di post n dishare. Lucunya pernah beberapa kali saya di-tag hasil tulisan sendiri tapi tanpa menyertakan sumber aslinya. Nah dalam kasus ini, apakah kumpulan tulisan tersebut masih bisa diterbitkan menjadi sebuah buku?
    terimakasih.. 🙂

    Suka

  3. Apakah harus disertai soft copy berupa cd?

    Jika tidak layak terbit, apakah naskah kita akan dilindungi hak ciptanya? Dan jika layak terbit, apakah kita harus datang ke kantor redaksi?

    Suka

    1. Kalau kirim via pos, kirimkan print outnya saja tidak perlu disertai soft copy.

      Saya sendiri bukan orang dalam Grafindo sehingga tidak bisa menjamin apakah hak cipta dilindungi atau tidak. Hanya saja sebagai penulis ada baiknya kita percaya kepada pihak penerbit bahwa karya kita tidak akan diplagiat. Karena kalau tidak ada rasa percaya, sampai kapanpun kita tentu tidak akan mengirimkan naskah kita ke penerbit mana pun ^^

      Kalau naskah kita layak terbit, tergantung penerbitannya. Jika meminta kita ke kantornya berarti harus ke kantornya. Tapi biasanya kalau berbeda kota, cukup lewat email saja kok komunikasinya ^^

      Selamat berkarya. Salam semangat!

      Suka

Tinggalkan komentar